Markas: Gedung PKM (Student Centre) Lantai 3 UIN Alauddin Makassar , Kampus 2 Jln. Sultan Alauddin No.36, Samata - Kab. Gowa , SMS: +6285299537977 , email: ksrpmi.uinalauddin@gmail.com

AKSI DONOR DARAH YANG MELIBATKAN 10 UNIVERSITAS SE- MAKASSAR

Palang merah Indonesia, Perhimpunan Donor Darah Indonesia (PDDI), PT. Suzuki Galesong Pratama (SGP) dan Harian FAJAR bekerja sama mengadakan kompetisi donor darah yang melibatkan 10 universitas yang ada di Makassar yaitu Unifa (universitas fajar), Universitas Hasanuddin, UIN Alauddin, Unismuh, Universitas Kristen Indonesia Paulus, Universitas 45, STIEM Bongaya, Universitas Negeri Makassar, STIMIK Dipanegara, dan Universitas Muslim Indonesia. Aksi donor darah ini akan digelar secara bergiliran disepuluh universitas se- Makassar yang dimulai oleh universitas fajar (Unifa) hari ini jumat, 7 oktober 2011 dan dipantau langsung oleh ketua umum PMI, H. M. Jusuf Kalla. Berdasarkan jadwal yang diterima, aksi donor darah untuk KSR-PMI unit 107 UIN Alauddin Makassar sendiri akan dilaksanakan pada hari senin, 24 oktober 2011. Tepatnya di kampus II UIN Samata-Gowa. Setiap pendonor dalam kompetisi kemanusiaan ini akan mendapatkan hadiah langsung dari panitia. Di setiap kampus, panitia juga menyiapkan door prize tiga orang untuk mendapatkan bantuan dana pendidikan. Menurut Frederik selaku wakil ketua panitia aksi donor, Untuk grand prizenya panitia menyediakan motor Suzuki varian terbaru. Ia juga menambahkan kegiatan ini dimaksudkan untuk mengumpulkan darah yang akan disalurkan ke PMI Makassar. Untuk kawan-kawan sekalian ayo DONORKAN DARAHMU sekarang dan dapatkan Grand Prize_nya!!! Karena setiap tetes darah yang kita sumbangkan dapat memberikan kehidupan baru bagi penerima donor serta kesehatan bagi pendonornya...
Dokumentasi Kegiatan dan Aksi Kemanusiaan

(note!) untuk melihat photo dalam ukuran besar, klik kanan photo --> open link in new tab.
Blog Link
FORKOM KSR-PMI Unit PT Se-Indonesia Forum Komunikasi KSR-PMI Unit Perguruan Tinggi Se-Indonesia, merupakan wadah dalam melakukan koordinasi dan komunikasi diantara KSR PMI Unit Perguruan tinggi di Indonesia, didirikan pada tanggal 10 Mei 2001 di Makassar dan berlaku dalam jangka waktu yang tidak ditentukan ...